Netizentimes.id – American Psycho bercerita tentang Patrick Bateman (Christian Bale), seorang investor perbankan yang telah hidup bergelimang kemewahan meski umurnya baru menginjak 27 tahun. Bersama rekan-rekannya, Bateman selalu makan di suatu restoran mahal yang memerlukan reservasi cuma untuk sebuah gengsi.

Setiap hari ia rutin menjalani olahraga untuk merawat tubuhnya dan mengkonsumsi berbagai macam produk perawatan wajah. Selain itu, ia mempunyai seorang tunangan cantik bernama Evelyn (Reese Witherspoon) yang membuat kehidupan Bateman terlihat sempurna. Namun ternyata hidupnya tidak sesempurna yang terlihat. Di dalam hati kecilnya, Bateman tidak menyukai rekan dan tunangannya.
Baca Terminator Salvation – Menyelamatkan Sang Ayah Dari Buruan Robot
Hal itu terlihat di beberapa adegan, di mana ia tidak pernah dapat sejalan ketika terlibat obrolan dengan mereka. Ketika sedang mengungkapkan wawasan, opini, dan perhatiannya pada isu sosial, rekan-rekan Bateman selalu mentertawakan dirinya. Sebagai penonton kamu bakal ikut tertawa menyaksikan adegan tersebut, sebab semua itu tak lebih dari sekedar omong kosong.
Baca Nonton Film ATM Er Rak Error sub Indo – Masalah ini Selesai, Kita Nikah
Membunuh Karena Hal Kecil Di American Psycho

Bateman seringkali merasa cemas dan terganggu dengan hal-hal kecil, seperti ketika mengetahui teman-temannya mempunyai kartu nama yang jauh lebih bagus dari miliknya. Tentu saja hal ini bertolak belakang dengan isu-isu besar yang sering ia lontarkan seperti kelaparan yang melanda bagian dunia lainnya.
Baca Sinopsis Drama Korea A Werewolf Boy – Dimana Karakter Utama Minim Dialog
Bahkan ketika sedang merasa kesal Bateman tidak ragu untuk menghabisi seorang gelandangan setelah sebelumnya memaki-maki laki-laki tersebut. Download American Psycho sub Indo.

Demikianlah, diluar kehidupannya sebagai seorang jutawan ganteng, Bateman merupakan seorang pembunuh berdarah dingin. Itikad untuk melakukan pembunuhan bakal selalu ada di dalam hati Bateman setiap dia merasa dilecehkan, dan ia bakal kesal apabila bertemu seseorang yang terlihat lebih kaya dan lebih dihormati dari dirinya.
Baca Sinopsis Film Penny Pinchers – Kisah Cinta Penuh Intrik
Lebih konyol lagi, salah satu korbannya, yaitu Paul Allen (Jared Leto) ia bunuh dengan menggunakan kapak, hanya karena Paul memiliki kartu nama terbaik yang belum pernah ia lihat sebelumnya. Ketika akan membuang jasad Paul, yang dicemaskan oleh Bateman bukan resiko bakal diketahui orang, namun karena menyaksikan apartemen korbannya itu jauh lebih mewah dari miliknya.